Peduli Terhadap Sesama, KMH Lotim FH Unram Santuni Puluhan Anak Yatim -->

Peduli Terhadap Sesama, KMH Lotim FH Unram Santuni Puluhan Anak Yatim

Rabu, 20 April 2022

 

Foto bersama pengurus KMH Lotim FH Unram bersama pengurus Yayasan Siti Hadijah serta anak yatim/piatu usai kegiatan santunan




Lombok Timur, Lomboksiana.com -- Kelurga Mahasiswa Hukum Lombok Timur (KMH Lotim) Fakultas Hukum Universitas Mataram memberikan santunan kepada 60 anak yatim dan piatu yang merupakan bentuk kepedulian terhadap sesama.


Kegiatan yang berlangsung di Yayasan Siti Hadijah LKSA/PA Peringgasela, Kecamatan Peringgasela, Lombok Timur, berjalan dengan lancar dan disambut baik oleh masyarakat setempat, Selasa, (19/4/2022).


"Alhamdulillah kami bisa menyantuni kurang lebih enam puluh anak yatim dan piatu di Yayasan Siti Hadijah," ungkap Sofiul Abid selaku Ketua Umum KMH Lotim FH Unram.


Abid menyebutkan bahwa kegiatan seperti santunan tersebut jangan sampai hanya dilakukan setahun sekali atau pada bulan tertentu saja, akan tetapi diusahakan untuk dilakukan kapanpun dan dimanapun.


"Kapanpun dan dimanapun itu kita tetap bisa bersedakoh kepada anak-anak kesayangam Rosulullah dan bukan hanya di bulan tertentu saja," imbuhnya.


Keberhasilan dilaksanakannya kegiatan tersebut tak lepas dari bantuan para pembina serta anggota yang selalu berjibaku.


Selain itu, Kepala Yayasan Siti Hadijah yaitu Hasanain Ayubi sangat berterimakasih atas terselenggaranya santunan tersebut. Dia berharap agar kegiatan seperti itu dapat menjadi contoh bagi mahasiswa ataupun masyarakat pada umumnya.


"Alhamdulilah adek-adek mahasiswa mendatangi kami untuk memberi sumbangan beserta santunan, sekali lagi kami sangat berterimakasih," ujarnya.



Editor: Reza P.